GUBERNUR
KBC BARSEL

Isu Seorang Warga Mengamuk Bakar Rumah di Mandawai, Polisi Masih Selidiki Penyebab Awal Mula Api

Keterangan : Ghorby / Foto Puluhan rumah di Mandawai Ujung Palangka Raya hangus terbakar, Selasa (12/9/2023).

KALTENGBICARA.COM – PALANGKA RAYA. Isu yang beredar di masyarakat adanya seorang warga mengamuk lalu membakar rumah dibenarkan penanggung jawab Posko Kebakaran, Yousehellwin di Mandawai Ujung, Palangka Raya, Kalimantan Tengah.

Namun pihaknya tidak mau menyimpulkan penyebab kebakaran yang meludeskan sedikitnya 35 rumah dan 102 orang terdampak akibat kebakaran kemarin malam, Selasa (12/9/2023).

WhatsApp Image 2025-02-22 at 19.50.37 (1)
WhatsApp Image 2025-02-22 at 19.50.37
WhatsApp Image 2025-02-22 at 19.56.26
WhatsApp Image 2025-02-22 at 23.33.16 (2)
WhatsApp Image 2025-02-22 at 23.33.16 (1)
WhatsApp Image 2025-02-22 at 23.33.16
#f1ad15(7)
previous arrow
next arrow

“Itu rumor yang beredar di masyarakat, saya tidak mau menyimpulkan. Karena Kepolisian masih dalam tahap menyelidiki,” kata Yousehellwin, Rabu (13/9/2023).

Pihaknya fokus menyalurkan bantuan dan mendata korban kebakaran agar menerima bantuan. Para dermawan serta Pemerintah Kota Palangka Raya sudah menyalurkan bantuan berupa sembako, kesehatan, dapur umum, makanan hingga pakaian layak pakai.

Sementara itu, Kapolresta Palangkaraya Kombes Pol Budi Santosa bersama Kasatreskrim Kompol Ronny Marthius Nababan dan Kapolsek Pahandut Kompol Saiful Anwar meninjau lokasi kebakaran.

“Tim Inafis melakukan olah TKP dan melakukan pemasangan garis polisi pada titik yang dianggap sebagai sumber api pertama kali muncul,” kata Kombes Pol Budi Santosa.

“Ada satu rumah yang diduga menjadi titik awalnya munculnya api. Saat ini kami meminta keterangan dari beberapa saksi,” tambahnya. //

(KBC/005)

banner 325x300
pesona haka kalibata