Polisi Amankan Rekaman CCTV Terkait Kehilangan Motor di Area Parkiran Hotel di Sampit

Foto : Istimewa

SAMPIT, KBC – Aparat dari Polsek Ketapang telah mengamankan rekaman CCTV terkait dengan kehilangan motor pengunjung di area parkiran salah satu tempat hiburan di Jalan Jenderal Sudirman KM 3, Kecamatan MB Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).

Kapolsek Ketapang, Kompol Riza Fazrul Wahyudi, membenarkan peristiwa tersebut. Korban telah melapor dan pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait kejadian kehilangan motor tersebut.

WhatsApp Image 2025-01-27 at 19.20.07
PEMPROV KALTENG
dprd bartimmm
PEMKABkotim
dprd kotim
WhatsApp Image 2024-12-09 at 20.33.04
WhatsApp Image 2024-12-09 at 20.33.04 (1)
WhatsApp Image 2024-12-09 at 20.33.03

“Memang benar ada korban yang melapor ke Polsek Ketapang terkait kehilangan kendaraan roda dua, TKP sekitaran Hotel Aquarius. Saat ini masih proses lidik mas,” kata Riza saat dikonfirmasi wartawan, Jumat, 17 November 2023.

Polisi juga telah mengajukan surat ke manajemen hotel untuk mendapatkan rekaman sekitar kejadian. “Info terakhir dari penyidik sudah bersurat ke manajemen hotel dalam rangka meminta rekaman sekitar jam kejadian. Update terbaru rekaman sudah diterima penyidik, saat ini masih proses analisis dalam rangka penyelidikan,” tambahnya.

Sebelumnya, peristiwa kehilangan motor terjadi pada Minggu, 12 November 2023, sekitar pukul 03.00 WIB. Korban, A, berkunjung ke tempat tersebut dan saat memarkirkan motornya, ia lupa menarik kunci. Setelah kembali ke tempat parkiran, motor tersebut sudah tidak ada. //

(KBC/MG1)

banner 325x300
banner 325x300
pesona haka kalibata
error: Content is protected !!