PALANGKA RAYA – Ketua dan sekretaris Komda didampingi Ketua SC dan Ketua Panitia bertemu Uskup Palangka raya sabtu 8 maret 2025 untuk melaporkan kesiapan panitia Musyawarah Komisariat Daerah III ( MUDKOMDA III ) 15 Maret 2025 mendatang.
Kegiatan ini bertujuan mengevaluasi kepengurusan masa bakti 2021 – 2024 dan sekaligus pemilihan ketua baru.
Mgr. Aloysius Maryadi Sutrisnaatmaka, M.S.F selaku Uskup Palangka Raya menerima laporan tersebut dan merestui semua rangkaian acara termasuk buka puasa bersama OKP lintas agama yang rencananya juga mengundang Gubernur Kalteng yang baru dilantik.
Freddy Simamora yang masih menjabat ketua Komda Kalteng menyatakan dengan mendapatkan restu dari Bapa Uskup, maka panitia siap menyelenggarakan kegiatan tersebut yang akan dihadiri semua cabang yang ada di Kalteng.//
Ikuti Kaltengbicara.com di Google News untuk dapatkan informasi lainnya.